Kampoeng Timoer - No 1 Oleh Oleh Khas Balikpapan

TIPS LARIS: Ini Rahasia Promosikan Brand Anda

Lihatlah sekeliling Anda, bisnis yang berhasil biasanya bukan karena suksesnya pembangunan bisnis tersebut. Melainkan, dalam bisnis tersebut mereka memiliki merek yang sangat kuat.

Dilansir dari Entrepreneur, berikut ini adalah langkah yang bisa Anda lakukan untuk membuat merek bisnis yang kuat. Bahkan dengan langkah ini, diyakini konsumen Anda akan fanatik terhadap merek yang Anda jual selama beberapa tahun ke depan.

1. Publikasi

Terbitkan buku, artikel video atau apapun yang bisa membantu Anda.

Buat diri Anda dikenal dengan reputasi yang baik. Anda harus mulai menerbitkan konten sendiri sehingga bisa membangun merek di pasar.

2. Buat cerita menarik mengenai merek Anda

Kebanyakan orang mencoba membangun merek dengan membuat tulisan di media sosial. Tapi strategi yang oenting adalah bisa menciptakan kisah-kisah besar. Mulailah dengan hal yang menarik pelanggan.

3. Publikasikan laporan

Beri tahu orang-orang mengenai laporan statistik merek Anda. Wartawan dan produsen memerlukan statistik data untuk mendukung cerita mengenai merek Anda. Dengan begitu tulisan yang dihasilkan lebih lengkap dan bisa dipercaya.

4. Bicara dengan pelanggan

Anda bisa berbicara dan menjelaskan mengenai produk yang dimiliki dalam acara seminar, konferensi dan lainnya. Bangun kedekatan dengan pelanggan dalam acara tersebut. Lakukan komunikasi sederhana dan berikan testimoni mengenai produk Anda.

5. Persiapkan diri dengan baik

Maksimalkan kesehatan fisik Anda. Ketika merasa sehat, Anda akan berada di situasi harti yang baik dan bersinar. Hal ini baik karena ketika berhadapan dengan orang lain, Anda mungkin akan terlihat bersinar dan menarik perhatian.

6. Lakukan promosi dengan teratur

Hal terbesar yang bisa dilakukan saat promosi produk adalah kenalkan produk secar berkala. Berbicara di sebuah acara, menjalankan acara sendiri, mendistribusikan video pemasaran sendiri. Dengan melakukan ini, merek pribadi Anda akan tumbuh. Orang bukan hanya mengenal merek tapi juga mengenal kerja keras Anda.

7. Ciptakan kepercayaan pasar

Anda harus bisa menciptakan kepercayaan pasar. Untuk menciptakan ini, Anda bisa dimulai dari mendapatkan perhatian pelanggan dan menambah nilai produk.

8. Lakukan pengembangan

Kalau bisa melakukan pengembangan 1% setiap hari, keuntungan yang bisa didapatkan akan luar biasa. Akan ada perbaikan dari waktu ke waktu di setiap pengembangan. Hal ini tentu positif bagi produk Anda.

 

~ semoga bermanfaat~

Share this post



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *